Pages

Sabtu, 23 Juli 2011

POSISI BERMAIN GITAR KLASIK YANG BENAR



Gitar klasik adalah jenis alat musik berdawai yang dimainkan dengan cara dipetik
dimana suara yang dihasilkan berasal dari getaran senar gitar yang dialirkan melalui dari
lubang suara. Suara di dalam lubang suara ini akan beresonansi terhadap kayu body gitar.
Jenis kayu akan mempengaruhi suara yang dihasilkan oleh gitar.
Posisi yang benar saat bermain gitar klasik:
1. Bermain gitar klasik dengan posisi duduk.
2. Gitar disangga dengan kaki sebelah kiri.
3. Untuk kenyamanan, biasanya di kaki kiri menggunakan footstool (pijakan kaki)
4. Posisi gitar disesuaikan dengan selera, miring atau lurus.
5. Jempol jari kiri tidak boleh terlihat dari depan.
6. Posisi lengan tangan kanan disesuaikan serileks mungkin.

PEMBAHASAN
1. Bermain gitar klasik dengan posisi duduk
Bermain solo gitar klasik pada dasarnya memainkan melodi, iringan dan bas
sekaligus. Duduk merupakan posisi yang lebih mudah dan kokoh daripada sambil
berdiri. Kalau bisa main sambil berdiri sebenernya tidak masalah, tapi sementara
ini belum ada yang bisa membuktikan resital 2 jam berdiri sambil main solo gitar
klasik.
2. Gitar disangga dengan kaki sebelah kiri.
Ini agar kokoh saja. Bagian bawah body gitar disangga kaki kiri, bagian atas body
gitar disangga lengan. Dengan demikian posisi jadi lebih kokoh daripada body
gitar disangga kaki kanan. Tangan kiri jadi lebih leluasa gerak. Ini tidak mutlak
juga, ada gitaris klasik yang menyangga menggunakan kaki kanan, tapi sangat
jarang. Paling-paling kita bisa lakukan kalau main lagu-lagu yang mudah. Kalau
lagunya sudah sulit, sepertinya sulit kalau menyangganya pake kaki kanan.
3. Untuk kenyamanan, biasanya di kaki kiri menggunakan footstool (pijakan kaki)
Agar tidak merosot saja gitarnya, juga untuk mengepaskan jari agar enak waktu
bermain. Kalau misalnya posisi lengan,jari, badan dan duduk rasanya sudah pas,
walaupun tidak menggunakan footstool juga sebenernya tidak masalah. Pada
jaman dulu ada pemain gitar yang gitarnya disangga meja, ada yang pake tripod,
ada yang pake bantal, sekarang juga orang mulai mengembangkan macam-macam
alat penyangga selain footstool.
4. Posisi gitar disesuaikan dengan selera, miring atau lurus.
Gitaris-gitaris Jerman banyak yang head gitar sejajar kepala pemain, bahkan lebih
tinggi. Jadi waktu main kepala rada mendongak kalau liat finger board, untuk
tampilan jadi lebih gagah. Gitaris-gitaris Inggris (terutama jaman dulu) relatif
pake posisi yang lurus, atau paling tidak head ga lebih tinggi dari posisi kepala
pemain. Masing-masing posisi ada keuntungan dan kelemahannya, tinggal kita
cocok yang mana.
5. Jempol jari kiri tidak boleh terlihat dari depan.
Banyak yang bilang jempol jari kiri jangan sampe keliatan dari depan? Ini tidak
harus. Bias repot klo ada orang yang jempolnya panjang. Sebenernya intinya
adalah lengan harus ngegantung serilek mungkin atau dibiarkan jatuh secara
wajar. Cara yang gampang, pegang neck, lemaskan lengan, turunkan jari ke
fingerboard. Nah ini posisi yang wajar. Biasanya secara otomatis jempol jadi
tidak keliatan dari depan, jadi bukan disengaja disembunyikan.
Posisi tangan kiri : saat memegang fingerboard jempol tangan kiri di
usahakan sejajar dengan jari tengah.
Coba untuk melakukan gerakan yang se-ekonomis mungkin, maksudnya
gerakan jari jangan terlalu jauh, (ini bukan hanya untuk gitaris klasik).
Dengan begini kita bisa lebih hemat energi juga kontak jari dengan senar
jadi lebih deket. Jadi hal ini bukan sekedar untuk kerapihan tampilan
seperti alasan banyak gitaris.
Kalau bisa bentuk jari waktu menekan senar jangan lurus, tapi agak
melengkung sedikit. Dengan begini tenaga untuk menekan senar menjadi
lebih besar.
6. Posisi lengan tangan kanan disesuaikan serileks mungkin.
Intinya, pundak harus nyaman/rileks, lengan kalau perlu bisa bergerak dengan
bebas. Posisi tangan tidak persisi di depan sound hole, tapi agak di sampingnya.
Selain tidak menghalangi suara yang keluar, suaranya juga lebih terang/nyaring.
Masalah yang sering terjadi adalah waktu tangan sudah persis di samping sound
hole, karena misalnya saja lengannya agak panjang, pundak jadi terdorong naik.
Akhirnya mainnya tidak rileks dan jadi gampang lelah dan tegang. Akhirnya
permainan tidak maksimal. Cara praktis cari posisi, pertama, angkat lengan sejajar
lantai, lalu lemesin tangan, dan terakhir putar pergelangan tangan sehingga posisi
jari menyentuh senar. Ini hanya salah satu metode dari sekian banyak yang ada.
Pergelangan tangan kalau bias tidak membentuk sudut yang patah, baik
kesamping maupun de dalam. Ini hanya masalah kesehatan aja dimana
aliran darah jadi kurang lancer.
Jempol kalau dilihat dari depan, ada di dalam tangan atau di luar tangan?
Gitaris modern rata-rata diluar tangan, gitaris-gitaris jaman dulu banyak
yang posisinya di dalam tangan. Sebenernya ini relatif sekali. Pada jaman
dulu gitaris main dengan posisi jempol di dalam, lalu bergeser jadi diluar
tangan. Konon hal ini antara lain karena para pelukis jaman dulu yang
mengeluh bahwa ga asik ngelukis tangan kanan orang lagi main gitar
karena jempolnya tidak keliatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar